Lanjutan dari posting sebelumnya, sifat golongan darah B :
- Orang yang bergolongan darah B ini cenderung penasaran dan tertarik terhadap segalanya.
- Mereka juga cenderung mempunyai terlalu banyak kegemaran dan hobby. Kalau sedang suka dengan sesuatu biasanya mereka menggebu-gebu namun cepat juga bosan.
- Tapi biasanya mereka bisa memilih mana yang lebih penting dari sekian banyak hal yang di kerjakannya.
- Mereka cenderung ingin menjadi nomor satu dalam berbagai hal ketimbang hanya dianggap rata-rata. Dan biasanya mereka cenderung melalaikan sesuatu jika terfokus dengan kesibukan yang lain. Dengan kata lain, mereka tidak bisa mengerjakan sesuatu secara berbarengan.
- Mereka dari luar terlihat cemerlang, riang, bersemangat dan antusias. Namun sebenarnya hal itu semua sama sekali berbeda dengan yang ada didalam diri mereka.
- Mereka bisa dikatakan sebagai orang yang tidak ingin bergaul dengan banyak orang.
So, masuk ga ini ke sifat kalian? kalo gue sih, masuk semua. hahahha. jadi bisa dibilang gue ini yang bertipe darah B "nyantai, easy going, bebas, dan paling menikmati hidup, kecenderungan politik: "sinistra"
Jadi, ini ada beberapa lagi sifat golongan darah B :
- Paling gampang ngaret kalo soal waktu atau janjian
- Paling susah mentolerir orang, karena easy going tapi juga easy judging
- Bisa dipercaya karena menjaga kenikmatan hidup
- Orangnya moody, jadi berhati - hatilah HAHAHA
- Egois dan maunya menang sendiri
- Paling mudah tersesat (musti bawa GPS atau Peta nih)
- Katanya sih gak cocok jadi leader karena mudah ngambil keputusan dan sensitif (katanyaaaa..)
- Baru akan menabung kalo ada duit banyak HAHAHA
- Paling lemah ingatannya (bener bangeeettt..)
- Mudah stresss
- Suka makan, perut gentong dan suka makanan enak
- Kalo makan dan tidur gak teratur cepat kena Flu, Batuk, Demam
- Kalo lagi makan di pesta/acara, suka ambil makanan yang banyak kandungan airnya kayak Sop, Soto, Bakso dsb
- Kalo udah tidur susah dibangunin (gue gak gitu deh,,,)
- Lemah terhadap virus influenza dan paru - paru (gue bangettt)
- Agar tetap sehat perlu meditasi, serius sedikit, pokoknya hal yang membutuhkan konsentrasi tinggi